Kamis, 01 Januari 2015

[World] Upgrade MiG-31

50 MiG-31 Rusia akan Diupgrade http://www.jejaktapak.com/wp-content/uploads/2014/12/Mig-31-left-side.jpgAngkatan Udara Rusia mendapat lampu hijau untuk meng-upgrade batch kedua yakni sebanyak 50 pencegat jarah jauh MiG-31 menjadi MiG-31BM. Hal ini telah dikonfirmasi oleh pejabat pertahanan negara tersebut.

Ini adalah batch upgrade kedua setelah pada September 2013 juga diberikan izin untuk meningkatkan kemampuan 60 pesawat yang oleh NATO diberi gelar “Foxhound” ini. Semua pekerjaan ini direncanakan akan selesai pada 2019. Dengan upgrade ini MiG-31 masih mampu melayani selama satu dekade lebih.

Kekuatan tempur Distrik Militer Barat Rusia yang berbasis di Borisovsky Khotilovo sejak Desember 2014 menjadi yang pertama dalam memiliki satu skuadron lengkap sebanyak 12 pesawat modern MiG-31BM.
Upgrade MiG-31 Untuk Jaga Kutub Utara http://www.jejaktapak.com/wp-content/uploads/2014/05/mig-31-foxhound.jpgRusia berencana akan mengupgrade 50 Mikoyan MiG-31BM pesawat pencegat supersonik setelah sebelumnya 60 unit juga menjalani peningkatan kemampuan. Untuk apa?

Rencana ini terkait arah strategis pertahanan Rusia termasuk menjaga kawasan Arktik di kutub Utara. Sumber industri pertahanan Rusia mengatakan kepada TASS, Selasa (30/12/2014) bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin melihat kontrol Arktik sebagai perhatian strategis serius bagi Moskow.

Menurut ketentuan kontrak, lebih dari 50 pesawat dimodernisasi menjadi MiG-31BM yang akan dikirimkan ke pasukan pada akhir 2018. “Setelah perbaikan modernisasi menjadi MiG-31BM pesawat akan ditempatkan di tugas tempur untuk menutupi arah strategis penting, termasuk Kutub Utara,” katanya.

MiG-31 (penyebutan NATO Foxhound) adalah yang pesawat tempur pencegat tercepat di dunia. Upgrade MiG-31BM nantinya akan memiliki jangkauan 1.450 km hanya dengan bahan bakar internal dan dapat diperpanjang hingga 5400 km dengan pengisian bahan bakar di udara.

Rusia akan memiliki jangkauan radar penuh terhadap Arktik tahun ini – menteri pertahanan Rusia menyatakan, penempatan pesawat tempur pencegat di garis depan di lapangan terbang Yakutia pada 2017. Angkatan Udara Rusia berencana untuk menggunakan pesawat jet Mig-31 dalam latihan yang akan datang.

  ♆ Airheadsfly  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...